Yang harus dilakukan setelah memasang Ubuntu 20.04 Focal Fossa

Kang Thoriq
4 min readJul 30, 2021

--

Sumber: https://www.pling.com/s/Linux/p/1056369/

Setelah berhasil memasang Ubuntu 20.04.2 pada perangkat anda (komputer atau laptop), berikut adalah beberapa langkah yang harus anda lakukan:

Dikarenakan pada artikel ini berisikan command terminal, maka saya sarankan anda untuk membuka terminal anda dan ubah user anda menjadi root.

Jika tidak menjadi root, maka tanda # di semua command di bawah, diubah menjadi sudo

Buka terminal melalui shortcut ctrl+alt+t kemudian ketikkan sudo su setelah itu masukkan password Ubuntu 20.04 anda.

su = super user. sudo = super user do

Update dan Upgrade

Langkah yang pertama kali setelah install Ubuntu 20.04 adalah update dan upgrade agar sistem, kernel dll di dalam Ubuntu 20.04 kita dalam keadaan terbaru. Silahkan buka terminal anda dengan shortcut ctrl+alt+t lalu ketikkan command dibawah ini:

# apt update && apt upgrade -y

Kustomisasi Tampilan dan Tema dengan Gnome Tweak Tool

Gnome Tweak Tools ini hanya dapat berjalan di Ubuntu yang menggunakan Desktop Environment (DE) Gnome saja. Kegunaan dari Gnome Tweak Tool adalah membantu kita untuk kustomisasi Tampilan dan Tema di Ubuntu 20.04 kita. Untuk cara installnya, ketikkan command di bawah ini:

# apt install gnome-tweaks -y

Install LibreOffice (Opsional)

LibreOffice adalah aplikasi alternatif dari Microsoft Office atau WPS yang ringan, gratis dan open-source.

Jika anda menginstall Ubuntu 20.04 dengan pilihan Minimalize Installer (instalasi Ubuntu hanya Utilities dan Web Browser) maka anda dapat mengikuti langkah ini. Jika tidak, anda dapat melewati langkah ini.

Untuk Desktop Environment (DE) Gnome

# apt install libreoffice-gnome libreoffice -y
Karena saya make Ubuntu 20.04 Focal Fossa yang basis DE nya adalah Gnome

Untuk Desktop Environment (DE) KDE

# apt install libreoffice-plasma libreoffice -y

Untuk Desktop Environment (DE) lainnya

# apt install libreoffice -y

Install Music Media

Tampilan dari Audacious

Screenshot from 2021–08–01 09–18–24Untuk player music, saya menggunakan Audacious karena tampilannya yang ringan, sederhana dan user-friendly. Silahkan tambahkan repository Audacious nya terlebih dahulu dengan mengetikkan command di bawah ini:

# add-apt-repository ppa:ubuntuhandbook1/apps
Kalo sudah seperti diatas, tekan tombol Enter

Setelah Repository diatas ditambahkan, silahkan untuk diupdate lagi dengan command apt update . Setelah itu, ketikkan comand dibawah untuk menginstal Audacious nya

# apt install audacious audacious-plugins -y

Install Video Media

Untuk Video Player bisa menggunakan VLC, namun disini saya menggunakan mpv karena ringan dan sederhana. Untuk install mpv, bisa ikuti command dibawah ini:

Tambahkan Repositori mpv nya:

# add-apt-repository ppa:mc3man/mpv-tests

Update dulu

# apt update

Install mpv nya

# apt install mpv -y
Tunggu sampai selesai

Meningkatkan Performa Baterai

Untuk meningkatkan performa baterai (khususnya di Laptop) setelah memasang Ubuntu 20.04 adalah menggunakan tool TLP. TLP dilengkapi dengan tugas latar belakang otomatis yang dapat membantu Anda memaksimalkan baterai.

Tambahkan Repository TLP nya dulu:

# add-apt-repository ppa:linrunner/tlp

Update dulu:

# apt update

Install TLP nya:

# apt install tlp tlp-rdw -y

Jalankan TLP nya:

# tlp start

Install unrar

Jika di Windows untuk mengekstrak file bertipe .rar menggunakan apllikasi winrar, maka di GNU/Linux (Ubuntu) kita menggunakan tools yang bernama unrar. Dan untuk menjalankan unrar ini mirip dengan unzip yang salah satunya berfungsi sebagai pengekstrak file tipe .zip pada GNU/Linux yang melalui command-line di terminal.

Di beberapa distro lainnya, unrar sudah terinstall beserta OS nya seperti di Linux Lite. Namun untuk di Ubuntu tidak terinstall dari awal, maka dari itu saya merekomendasikan untuk menginstall tools ini. Silahkan ikuti command di bawah ini:

# apt install unrar -y

--

--