Cara install phpMyAdmin di Ubuntu 20.04 Focal Fossa

Kang Thoriq
3 min readAug 3, 2021

--

Sumber disini

Setelah melakukan instalasi Apache2, PHP 8.0 dan MySQL. Maka selanjutnya kita perlu menginstall phpMyAdmin. Menurut lama wikipedia, phpMyAdmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL melalui website Jejaring Jagat Jembar (World Wide Web) . phpMyAdmin mendukung berbagai operasi MySQL, diantaranya (mengelola basis data, tabel-tabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perizinan (permissions), dan lain-lain).

Bagi anda yang belum menginstall Apache2, php dan MySQL dapat mengikuti tutorialnya di bawah ini

Siapkan terminal anda

Silahkan buka terminal anda dengan shortcut ctrl + alt + t dan ketikkan sudo su lalu ketikkan:

# apt install phpmyadmin php-mbstring php-gettext -y

Selanjutnya akan ada sebuah pertanyaan lagi, silahkan tekan spasi untuk memilih apache2 dan untuk pindah ke OK tekan tab dan kemudian tekan spasi untuk menyetujuinya

Setelah itu, Phpmyadmin secara bawaan akan meminta untuk mengkonfigurasi beberapa sistem database. Namun karena mysql tadi telah kita install dan telah kita konfigurasi, maka kita pilih No saja

Jika sudah selesai maka kita bisa jalankan phpmyadminnya di browser dengan mengetikkan localhost/phpmyadmin/

Tampilannya akan menjadi seperti ini

Sekian tutorial ini, semoga bermanfaat:)

--

--